Minggu, 03 Mei 2015

Reportasi Kuliner " Ayam Bakar"


Ayam Bakar “Mbak Tari”

Sabtu, 21 Maret 2015 lalu di daerah Kelapa Dua perempatan di lampu merah, Depok terdapat  rumah makan yang didalamnya berisikan empat meja dengan ukuran kecil yang cukup di gunakan untuk menyantap makan yang dipesan oleh pengunjung seperti halnya menyamtap menu utama dari rumah makan itu yaitu ayam bakar Mbak Tari dengan harganya yang terjangkau bagi pengunjung dan juga rasa ayam bakar dengan sambel yang sangat cocok bila disantap di waktu siang hari dan membuat perut yang saat itu memang lagi keroncongan, tergoda untuk ikut mencicipi karena wangi bumbunya menyebar saat dibakar.
Ayam bakar Mbak Tari bukan hanya konsumsi untuk kaula muda atau para muda-mudi ataupun seluruh keluarga yang senang akan ayam bakar. Tapi juga bagi orang yang pengidap penyakit Diabetes juga bisa menikmati rasa sensasi ayam ini.
Mbak Tari dia sendirilah membuat ayam bakar, Mbak Tari berasal dari Jawa Timur yang juga ternyata dulunya Mbak Tari adalah seorang yang gemar memasak. Kenapa beliu tiba-tiba membuka rumah makan dengan menu utama ayam bakar, itu karena Mbak Tari dan suaminya yang bernama Rudi dulu sangat suka memakan ayam bakar di rumah makan pada saat dulu mereka sebelum menjadi suami istri mereka sering makan di rumah makan dengan memesan ayam bakar . Suaminya inilah yang banyak membantu bisnisnya ini. Bisnis ayam bakar ini sesuai pengakuan keduanya, baru digeluti tahun 2015 ini.
Mbak Tari mengatakan, dia sendiri yang meracik bumbu ayam Bakar ini. Dia juga mengatakan, “saya langsung yang meracik bumbu ayam ini”. Ayam bakar dibakar atau dipanggang di dalam tempat pemanggang. Kata pemilik ayam bakar ini, ayam kalau dibakar akan terjaga kalori dan vitamin yang terkandung didalamnya dibanding kalau ayam itu digoreng atau dimasak. Kulitnya juga tetap terjaga dan bahkan sangat renyah.
Adapun harga ayamnya sangat terjangkau, yaitu dengan uang Rp 11.000,- sudah dapat satu potong, kalau tambah nasi Rp 15.000,- dan kalau satu ekor Rp 100.000, itu sudah bisa dikonsumsi untuk beberapa orang.

 



Tidak ada komentar:

Posting Komentar